A
B
C
D
E
200

Rombongan ini terbagi menjadi beberapa kelompok. Paling depan, deretan siswa-siswi imut. Mereka asyik memainkan mayoret, melakukan koreografi menggunakan benderanya masing-masing. Kelompok mayoret ini diikuti dengan marching band, disusul dengan sejumlah pelajar yang menempeli tubuh mereka dengan papan bertuliskan hak-hak yang patut dituntut remaja. Rombongan diakhiri dengan sekelompok pelajar yang berbaris di dalam “selimut” berbentuk spanduk yang diisi petisi berupa tanda tangan pelajar dari sejumlah sekolah di Bandung. Dalam struktur teks laporan observasi paragraf tersebut tergolong bagian ….

A. Deskripsi bagian B. Deskripsi manfaat C. Deskripsi umum D. Abstraksi E. Tesis

Jawaban A. Deskripsi bagian

200

Teman-teman, kali ini saya akan menyampaikan laporan hasil observasi yang telah dilakukan beberapa waktu lalu (1). Pertama-tama, saya akan menyampaikan informasi umum terkait dengan belalang anggrek (2). Belalang anggrek atau Hymenopus Coronatus adalah salah satu jenis belalang sentadu atau belalang sembah yang hidup di Indonesia dan Kawasan Asia Tenggara lainnya (3). Seperti namanya, belalang ini memiliki bentuk dan warna yang menyerupai bunga anggrek (4). Kalimat definisi terdapat pada kalimat nomor ….

a (1) b. (2) c. (3) d. (4) E. (5)

Jawaban C (3)

200

Ukuran tubuh belalang anggrek berbeda antara jantan dan betina. Panjang tubuh belalang anggrek jantan sekitar 2,5-3 cm, sedangkan betina 6-7 cm. Tubuh mereka berwarna putih dengan aksen merah muda lembut atau cerah. Beberapa belalang, bahkan berwarna benar-benar putih atau merah jambu. Namun, belalang anggrek dapat mengubah warna tubuhnya dalam hitunganb sehari, tbergantung pada kondisi lingkungan, seperti kelembaban dan kondisi cahaya.

Dalam struktur laporan observasi, paragraf tersebut ke dalam bagian ….

a. Pernyataan umum  b. Deskripsi bagian

c. Deskripsi manfaat  d. Abstrak

e. Krisis

Jawaban B. Deskripsi bagian

200

(1) Manusia memiliki tiga jenis pembuluh darah, yaitu arteri, vena, dan kapiler. (2) Pembuluh darah arteri adalah yang lebar. (3) Pembuluh darah jenis ini menyalurkan darah ke seluruh bagian tubuh. (4) Darah pada pembuluh darah arteri berwarna merah cerah dan mengandung oksigen, (5) Pembuluh darah vena adalah merupakan pembuluh darah yang sempit ….

Kalimat ke-2 pada kutipan tersebut merupakan kalimat ….

a. Klasifikasi b. Imperatif c. Kompleks d. Definisi 

e. Deskripsi

Jawaban d. Definisi

200

Pada saat dibawa keluar dari dalam Keraton Yogyakarta, dikirabkan di alun-alun utara keraton tersebut, dan dibawa ke Pengulon atau salah satu gedung yang berada di sebelah masjid besar keraton itu, gunungan sesaji (sesaji berbentuk gunung) menjadi tontonan menarik ribuan penonton. Sesampainya di Pengulon, sesaji berupa apel, jeruk, kacang panjang, telur rebus, dan jadah (makanan tradisional yang terbuat dari beras ketan) itu didoakan oleh para abdi dalem terlebih dahulu, baru selanjutnya diperebutkan oleh para warga yang menonton. Dalam struktur teks laporan hasil observasi, paragraf tersebut termasuk bagian ….

A. Deskripsi bagian

B. Deskripsi umum

C. Krisis

D. Abstraksi

E. Koda

Jawaban A. Deskripsi Bagian

300

Aspek yang harus ada pada struktur teks anekdot, yaitu ….

A. Orientasi-Krisis-Reaksi

B. Abstraksi-Orientasi-Krisis

C. Krisis-Reaksi-Koda

D. Orientasi-Krisis-Koda

E. Abstraksi-Krisis-Koda

Jawaban A Orientasi-Krisis-Reaksi

300

Perjalanan Pekanbaru-Duri memakan waktu dua setengah jam. Tempat pertama yang dilewati adalah wilayah Kandis. Jalan Duri-Kandis lumayan bagus dengan kontur mendaki menurun. Bahkan, ada jalan yang bergelombang. Jalan ini rusak dari berbagai sisi [….] Pengendara yang mengantuk atau tidak hati-hati bisa oleng atau terjadi kecelakaan.

Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ….

a. Pemerintah perlu memerhatikan perbaikan jalan ini karena sudah sangat berbahaya.

b. Kerusakan jalan disebabkan jalan ini juga dilewati oleh mobil-mobil besar pembawa kayu.

c. Lubang-lubang besar sedalam tiga puluh hingga lima puluh senti dipenuhi air dan lumpur.

d. Pohon-pohon berbris rapi sebagaipelindung dan penghijauan jalan.

e. Jalan sangat lurus dengan marka jalan berwarna kuning terang di kedua sisi.

Jawaban C. Lubang-lubang besar sedalam tiga puluh hingga lima puluh senti dipenuhi air dan lumpur.

300

(1) Kayu ramin diimpor oleh pedagang-pedagang Singapura dan Kalimantan.

(2) Di sana diolah menjadi perabot rumah tangga.

(3) Tentu saja harga sudah tujuh atau delapan kali lipat harga di Kalimantan.

(4) Kemudian dikirim ke Jakarta, dan terkenal sebagai kayu jati Singapura.

Susunan kalimat yang tepat adalah ….

A. (1)-(2)-(3)-(4)

B. (1)-(2)-(4)-(3)

C. (1)-(3)-(4)-(1)

D. (2)-(3)-(4)-(1)

E. (3)-(2)-(1)-(4)

Jawaban B. (1)-(2)-(4)-(3)

300

Topik: Pantai Natsepa

Gagasan Pokok:

(1) Pantai Natsepa terletak kurang lebih sepuluh kilometer dari pusat kota.

(2) Pantai ini terlihat jelas karena letaknya hanya seraatus meter dari jalanan utama.

(3) Di Pantai Natsepa ini, terdapat dua tempat yang telah dilengkapi fasilitas penginapan.

(4) Di beberapa tempat yang agak condong ke laut mengalami kerusakan.

(5) Pantai ini sering dikunjungi wisatawan asing.

(6) Bahkan, biasanya pengunjung sampai ke Pantai Liang.

Kalimat laporan yang sesuai dengan topik tersebut adalah ….

a. (1), (2), (3), dan (4)

b. (3), (4), (5), dan (6)

c. (1), (2), (3), dan (5)

d. (1), (3), (5), dan (6)

e. (2), (3), (5), dan (6)

Jawaban C. (1), (2), (3), dan (5)

300

Kalau tidak aku karyakan, tentu telah berkurang satu pekerja keliling seperti dia. Dua hari yang lalu kukemas pakaian bekas anakku yang tidak muat lagi dikenakan. Aku sisihkan juga baju tua milikku dan sekalian istriku. Pakaian-pakaian itu kuberikan kepadanya di samping upah yang ia terima. Kami sebenarnya bukan orang mampu, tapi kebiasaan itu telah ditanamkan orang tuaku sejak kecil.

Amanat yang terdapat pada kutipan cerpen tersebut adalah ….

a. Menjual barang-barang bekas untuk orang lain.

b. Memberikan kesempatan kerja bagi orang lain.

c. Pakaian bekas bisa menjadi pemberian yang baik.

d. Menanamkan kebiasaan bersedekah sejak kecil.

e. Tolong-menolong dalam hidup bertetangga.

Jawaban D. Menanamkan kebiasaan bersedekah sejak kecil.

400

[…] Pendidikan karakter bangsa sangat tergantung pada peran guru di sekolah. Selain mengajar materi pokok, guru juga harus mengisinya dengan karakter yang sesuai dengan tema atau topik […] di kelas. Integrasi Pendidikan karakter ke dalam materi pokok menjadi salah satu cara […] karakter yang kuat.

Kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut adalah ….

a. Kesuksesan, Pendidikan, membentuk

b. Keberhasilan, pelajaran, pembentukan    

c. Kemajuan, pembelajaran, membentuk

d. Keberlangsungan, pelajaran, terbentuknya

e. Keberhasilan, pembelajaran, membentuk

Jawaban E. Keberhasilan, pembelajaran, membentuk

400

Sebenarnya ayah tidak terlalu kolot. Beliau tidak menghalangi hubunganku dengan Sri, anak orang biasa. Ayah tidak mengharapkan aku kawin dengan anak orang terpandang. Masalahnya, aku terlalu muda untuk cepat-cepat kawin. Aku harus kuliah dulu, dan aku memang ingin kuliah. Aku tidak mau sekedar menjadi camat seperti ayah. (Pesta Perkawinan, Yudhi Soenarto). 

Nilai moral yang terdapat pada kutipan cerpen tersebut adalah ….

a. Orang tua tidak boleh memaksakan kehendak terhadap anak.

b. Pernikahan sebaiknya dilaksanakan setelah bekerja.

c. Pernikahan tidak boleh dilakukan pada usia muda.

d. Kekayaan tidak bisa menjadi pertimbangan pernikahan.

e. Nasihat orang tua harus diperhatikan sebelum menikah.

Jawaban e. Nasihat orang tua harus diperhatikan sebelum menikah.

400

(1) Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2014 hanya mencapai 5,01 persen. (2) Pada tahun 2015, menurun menjadi 4,88 persen. (3) Pada tahun 2016, menunjukkan kenaikan kembali sebesar 5,03 persen, lalu pada 2017 mencapai 5,07 persen. (4) Menurut Kepala BPS, pertumbuhan ekonomi sebesar 5,17 persen pada tahun 2018 merupakan pencapaian yang cukup menggembirakan. (5) Walaupun begitu, Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Makro dan Keuangan Kementrian Koordinator Bidang Perekonomian, memprediksi bahwa pertumbuhan ekonomi pada 2018 hanya mencapai 5,2 persen

Kalimat berupa opini pada paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor ….

a. (3) dan (4) b. (2) dan (4) c. (4) dan (5)

d. (1) dan (4) e. (1) dan (2)

Jawaban C. (4) dan (5)

400

(1) Latihan Interval Intensitas Tinggi saat ini menjadi rekomendasi para pakar olahraga karena memiliki banyak manfaat kesehatan. (2) Latihan ini meningkatkan kecepatan dan kekuatan otot. (3) Berlatih secara rutin terbukti mampu menurunkan berat badan dan melindungi jantung. (4) Manfaat lain yang dibuktikan dari riset tersebut adalah dapat menekan nafsu makan. (5) Latihan Interval Intensitas Tinggi sebaiknya dilakukan pada malam hari agar dapat mengurangi kebiasaan makan malam. 

Kalimat yang bukan fakta pada paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor ….

a. (1) b. (2) c. (3) d. (4) e. (5)

Jawaban e. (5)

400

(1) Selanjutnya, Marakarmah mencari ayah bundanya yang telah jatuh miskin kembali. (2) Dengan kesaktiannya diciptakannya kembali Kerajaan Puspa Sari dengan segala perlengkapannya seperti dahulu kala. (3) Negeri Antah Berantah dikalahkan oleh Marakarmah, yang kemudian dirajai oleh Raja Bujangga Indera (saudara Cahaya Chairani). (4) Akhirnya, Marakarmah pergi ke negeri mertuanya yang bernama Maharaja Malai Kisna di Mercu Indera. (5) Marakarmah menggantikan mertuanya menjadi Sultan Mangindera Sari menjadi raja di Palinggam Cahaya.

Berdasarkan isinya, karakteristik yang menunjukkan kemenangan tokoh utama terdapat pada kalimat nomor ….

a. (1) b. (5) c. (3) d. (4) e (2)


B. (5)

500

Setiap malam berpuluh-puluh ribu tikus menyerbu desa-desa di Kecamatan Pracimantoro. Segala macam tanaman, sampai kepada pohon petai cina yang sudah tua, habis digerogoti tikus. Binatang piaraan seperti ayam, kambing, dan sapi, tidak luput dari serangan tikus yang ganas itu. Apalagi bahan makanan. Memang itu yang dicari. Habis tandas ditelan tikus yang ganas. Bahkan, penduduk beberapa desa terpaksa diungsikan karena ketakutan., sampai sekarang masih ada orang yang tidak mau pulang ke kampung halamannya.

Paragraf tersebut melaporkan ….

A. Kehidupan penduduk pedesaan

B. Kondisi tanaman di suatu tempat

C. Keganasan ribuan tikus

D. Ketakutan penduduk desa

E. Keadaan suatu perkampungan

Jawaban C. Keganasan ribuan tikus

500

Pada puncak pengadilan korupsi politik, Jaksa penuntut umum menyerang saksi. “Apakah benar, teriak Jaksa, “Bahwa Anda menerima lima ribu dolar untuk berkompromi dalam kasus ini?” Saksi menatap keluar jendela seolah-olah tidak mendengar pertanyaan. “Bukankah benar bahwa Anda menerima lima ribu dolar untuk berkompromi dalam kasus ini?” ulang Pengacara. Saksi masih tidak menanggapi. Akhirnya, Hakim berkata, “Pak, tolong jawab pertanyaan Jaksa!” “Oh, maaf!” saksi terkejut sambil berkata kepada hakim, “Saya pikir tadi berbicara dengan Anda.”

Kalimat yang menggunakan keterangan waktu pada teks anekdot tersebut adalah ….

a. Bahwa ia menerima lima ribu dolar untuk berkompromi dalam kasus ini.

b. Pada puncak pengadilan korupsi politik, Jaksa penuntut umum menyerang saksi.

c. Saksi menatap keluar jendela seolah-olah tidak mendengar pertanyaan.

d. Saksi menatap keluar jendela seolah-olah tidak mendengar pertanyaan.

e. Hakim berkata agar saksi menjawab pertanyaan Jaksa di pengadilan.

Jawaban B. Pada puncak pengadilan korupsi politik, Jaksa penuntut umum menyerang saksi.

500

Sebermula Raja Hindustan itu sediakala pekerjaannya pergi berburu juga. Maka pada suatu hari Raja Hindustan itu sedang berburu, lalu bertemu dua ekor ular. Adapun ular yang betina itu terlalu baik rupanya, maka yang jantan sangat jahat rupanya. Maka hati pada hati Baginda, “Bukan juga jodohnya ular itu, karena yang jantan itu amat jahat rupanya dan yang betina itu elok rupanya.” Maka lalu dihunusnya pedangnya, lalu diparangnya kepala ular jantan itu. Maka ular jantan itu pun matilah. Maka ular betina itu pun putus ekornya sedikit.

Nilai budaya pada kutipan hikayat tersebut yang dapat dijumpai pada krhidupan sehari-hari adalah ….

a. Melakukan perburuan di hutan tanpa mengenal batas.

b. Marah melihat sesuatu yang tidak sesuai dengan pandangannya.

c. Berlaku kasar pada orang yang tidak disukai.

d. Menghukum yang berperilaku jahat.

e. Lebih memercayai ular.

Jawaban b. Marah melihat sesuatu yang tidak sesuai dengan pandangannya.

500

Raja memang sudah mencari-cari kalung batu kuning di berbagai negeri, namun benda itu tak pernah ditemukannya. “Sudahlah Ayah, tak mengapa. Batu hijau itu pun cantik! Lihat, serasi benar dengan bajuku yang berwarna kuning,” kata Puteri Kuning dengan lemah lembut. “Yang penting, ayah sudah kembali. Akan kubuatkan teh hangat untuk ayah,” ucapnya lagi. Ketika Puteri Kuning sedang membuat teh, kakak-kakaknya berdatangan. Mereka ribut mencari hadiah dan saling memamerkannya.

Bukti yang mendukung bahwa kutipan tersebut terdapat nilai moral adalah ….

a. Raja mencari hadiah untuk anak-anaknya.

b. Membelikan tanda mata untuk anak-anaknya.

c. Seorang anak membuatkan teh untuk ayahnya.

d. Sebagai saudara harus saling terbuka dan empati.

e. Sesame keluarga tidak boleh saling iri dan bersaing.

Jawaban C. Seorang anak membuatkan teh untuk ayahnya.

500

Maka kata Indera Bangsawan, “Hamba ini tiada Bernama dan tiada tahu akan bapak hamba, karena diam dalam hutan rimba belantara. Adapun sebabnya hamba kemari ini karena hamba mendengar kabar anak raja Sembilan orang hendak datang membunuh buraksa dan merebut tuan hamba dari padanya itu. Itulah maka hamba datang kemari hendak melihat tamasya anak raja itu. Mengasihani hamba dan pada bicara akal hamba akan anak-anak raja sembilan itu tiadalah dapat membunuh buraksa itu. Jika lain daripada Indera Bngsawan tiada dapat membunuh akan buraksa itu

Amanat yang tersirat pada kutipan hikayat tersebut adalah ….

a. Tunjukanlah jika memiliki suatu kemampuan.

b. Lihatlah terlebih dahulu musuh yang akan dihadapi.

c. Bersyukurlah jika mendapat  pertolongan dsri seseorang.

d. Hendaklah menolong orang yang sedang kesulitan.

e. Jangan terlalu emosi sehingga dapat mencelakai orang lain.

Jawaban d. Hendaklah menolong orang yang sedang kesulitan